RESEP, MEMBUAT ES TELER YANG SEHAT & ES LAINYA YUKK COBAIN!!



1. ES TELER SEHAT 

By ; regunancha

Bahan-bahan :
- 7 buah alpokat potong-potong
- 15 buah nangka potong-potong
- es batu/es serut sesuai selera

Bahan kuah:
- 1200 ml air
- 1 buah kelapa muda ambil airnya dan kerok dagingnya
- sejumput garam
- susu kental manis sesuai selera
- sirup gula sesuai selera

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan kuah masukkan di kulkas biarkan dingin.

2. Untuk penyajian di mangkok tata alpokat, nangka secukupnya lalu tuang kuah dan daging kelapa.

3. Boleh ditambah es batu/es serut saat disajikan dan dituang sedikit susu kental manis.






2. ES PUDDING BUAH

By : mrs.wijaya

Bahan pudding :

- 1 bks agar2 putih (7g)
- 1/2 bks nutrijell kelapa muda (7,5g)
- 200-250 gula pasir
- 1300 ml susu cair full cream
.
Bahan es lainnya:
(buah bisa ditambah buah apa sj sesuai selera dan potong2/serut sesuai selera)
- 1/4 bh semangka uk sedang
- 1/4 bh blewah uk sedang
- 2 bh alpukat uk besar
- 2 kaleng buah leci kalengan
- 1 kaleng susu kental manis
- Air secukupnya
- Es batu secukupnya
.
Cara memasak:

1. Pudding susu : dlm panci campur semua bahan pudding jadi satu aduk rata, didihkan sambil diaduk
(jika tdk suka terlalu manis beri gula 200 gr, jika suka manis beri gula 250 gr)

2. Angkat dan hilangkan uapnya sebentar lalu tuang ke loyang,dinginkan pada suhu ruang kemudian masukkan kulkas, potong2/serut sesuai selera

3.Dalam wadah, masukkan potongan pudding beserta bahan es lainnya, aduk rata koreksi rasa, tuang kegelas/mankok, sajikan.
(bisa ditambah sirup sesuai selera, bunda tdk pke karena anak2 lebih suka pke susu saja).





3. ES CAMPUR JELLY

by : henimaria⁣
.
.⁣
Bahan :⁣

- 3bks nutrijel aneka rasa⁣
- 800ml jus leci (buavita)⁣
- 1bks selasih⁣
- 1kaleng leci kalengan⁣
- 1sachet krimer⁣
- 100ml air panas.⁣
.⁣
Cara:⁣

1. Masak nutrijel sesuai petunjuk kemasan, masukkan ke cetakan telur puyuh, biarkan hingga mengeras.⁣

2. Masak 100ml air hingga mendidih, tuang ke dalam mangkok isi creamer, aduk rata, hingga warnanya seperti susu.⁣

3. Dalam wadah lain, masukkan nutrijel yg sudah jadi, jus leci, selasih, buah leci kalengan beserta airnya dan creamer, aduk rata semua.⁣

4. Masukkan dalam lemari es, hidangkan selagi dingin ditambah es batu. Mantaaaaap...⁣
.⁣
.⁣
Note: krimer/creamer bisa dibeli sachet an di supermarket atau alpa/indo mart gitu ya, di bagian kopi sachet. Cari aja yg krimer sachet, kalo baca dipetunjuk kemasan sih untuk dicampur di kopi.⁣




4. SALAD BUAH SEHAT

.
.
- 2 buah apel merah, kupas
- 1 buah mangga, kupas
- 1 buah pir, kupas
- 1/4 buah melon, kupas
- 1/4 buah semangka, kupas
- 1/4 kg anggur, belah buah biji
- 2 buah kiwi, potong sesuai selera
- 1 bungkus nutrijel plain, masak seperti biasa, beri perisa/pewarna ungu dan biru

Bahan Saus
- 100 gr mayonaise
- 2 cup yogurt / sy pakai yummy
- 100 ml susu kental manis putih /SKM sesuaikan selera
- 1 sdm madu

Topping : Keju parut secukupnya

Cara Membuat

1. Potong dadu buah, kecuali anggur dan kiwi. Jelly juga di potong dadu

2. Dalam mangkuk kecil, campurkan mayonaise, yogurt, SKM, madu, aduk rata, cek rasa, jika kurang manis tambahkan SKM lagi, tekstur saus creamy ya

3. Dalam mangkuk besar, masukkan buah2an, jelly dan saus. Aduk rata pelan2. Taburi dengan keju parut, masukkan dalam wadah saji, tutup rapat, Simpan di kulkas, sajikan dingin lebih segar.





5. ES SEMANGKA SUSU

Bahan-Bahan :
- 1/4 buah semangka, cacah
- Secukupnya lengkeng tanpa biji
- Secukupnya biji selasih yg sudah direndam air
- 500 ml susu UHT strawberry
- Secukupnya syrup cocopandan merah
- Secukupnya es batu
🍉🍉

STEP
Campur semua bahan jadi satu. Aduk merata. Untuk hasil yg lebih segar sebaiknya simpan dikulkas beberapa saat (gunakan wadah kedap udara). Lalu sajikan selagi dingin.
 


TERIMA KASIH 


Comments